• Desktop Asril OS
    Ini merupakan tampilan default dari Desktop Asril OS. Anda dapat mengakses Menu Utama dengan icon Menu yang ada di pojok kiri bawah.
Selamat Datang di Website Resmi Asril OS | Distro Linux Lokal Indonesia | Tim Pengembang Asril OS

Sabtu, 09 Mei 2015

Update Kernel Linux di Asril OS

Kernel merupakan inti dari Sistem Operasi Linux, Kernel memegang peranan penting dalam sebuah sistem operasi linux. Pada dasarnya Kernel Linux yang disertakan pada setiap Distribusi Linux sudah yang terbaru. Namun seiring dengan berjalannya waktu, Kernel Linux tersebut akan mengalami perubahan. Perubahan ini sebagai bentuk pembaruan dari kernel tersebut.
Untuk mendapatkan pembaruan Kernel Linux, anda harus melakukan Update Kernel, namun hal ini cukup beresiko. Saya harap anda memahami hal ini. Namun, jika anda ingin meng-Update Kernel Linux yang anda gunakan, seperti yang saya lakukan pada Distro Linux Asril OS ini. Saya harap anda melakukannya dengan hati-hati, resiko yang terjadi merupakan tanggungjawab anda sendiri, saya hanya memberikan contoh sesuai dengan yang saya alami, mungkin saya ada perbedaan yang terjadi di tempat anda.
Untuk melakukan Update Kernel Linux, silahkan anda dapat membuka Manajer Pembaruan melalui Menu Utama > Administrasi > Manajer Pembaruan seperti tampak pada gambar berikut.
1. Memilih Manajer Pembaruan

Sabtu, 25 April 2015

Memasang Printer di Asril OS

Manajemen mesin pencetak atau printer yang ada di Asril OS diatur oleh sebuah perangkat lunak server bernama CUPS (Common Unix Printing System). CUPS bertanggung jawab untuk menerima permintaan pencetakan baik dari lokal maupun dari jaringan, melakukan job pencetakan dan mengirim informasi ke printer untuk melakukan pencetakan.
Secara default, driver mesin pencetak akan langsung terpasang di Asril OS jika mesin pencetak tersebut sudah tersedia di sistem pada saat printer pertama kalinya dipasang ke komputer. Anda akan melihat pesan notifikasi bahwa printer baru telah ditambahkan.
Namun, jika mesin pencetak Anda tidak terdeteksi sama sekali atau printer terbagi di jaringan, Anda bisa membuka alat konfigurasi mesin pencetak yang Anda bisa buka melalui Menu Utama > Preferensi > Pengaturan Sistem pada sub Perangkat Keras pilih Printer, seperti tampak pada gambar berikut ini.
1. Perangkat Keras Printer

Jumat, 10 April 2015

Repositori Mini Asril OS 3.0 Serri [ ᨔᨛᨑᨗ ]

Setelah membaca beberapa artikel tentang Pembuatan Repositori. Saya pun mencoba membuat Repositori Mini untuk Asril OS dengan berbekal kumpulan Paket Debian [*.deb] yang saya miliki yang saya dapatkan dari berbagai sumber. Adapun Paket Debian yang saat ini ada di dalam Repositori Mini Asril OS adalah sebagai berikut :
  1. Alldeb_Maker versi 0.3-alfa dengan antarmuka grafis FLTK
  2. Alldeb_User versi 0.3-alfa dengan antarmuka grafis FLTK
  3. Isideb versi 1.3-1
  4. Otodidak versi 1
  5. Remastersys versi 3.0.4-2
  6. Remastersys GUI versi 3.0.4-1
Bagi anda yang ingin mencoba menggunakan Repositori yang saya buat ini, anda bisa mengikuti langkah-langkah berikut ini.
Pertama, menambahkan GPG Key dari Repositori Asril OS ke dalam sistem anda. Untuk melakukannya silahkan ketikkan perintah berikut ini di Terminal :

Selasa, 17 Maret 2015

Download Asril OS

Menu Utama Asril OS 3.0 Serri
Alhamdulillah, kami ucapkan terima kasih kepada Tim Pengembang Asril OS yang telah meluangkan waktunya untuk meng-upload file ISO Asril OS. Kini file ISO Asril OS sudah dapat di download untuk semua versi. Asril OS selain tersedia di Google Drive, kini juga sudah tersedia di SourceForge.net, sehingga anda bisa bebas untuk men-Download-nya. Semoga dengan adanya server baru ini dapat memudahkan anda untuk men-Download-nya dan menggunakannya.
Untuk dapat men-Download Asril OS, anda dapat menggunakan link berikut ini :

Rabu, 28 Januari 2015

Spesifikasi Program Asril OS 3.0 Serri [ ᨔᨛᨑᨗ ]

Asril OS dilengkapi dengan berbagai program yang siap pakai dalam mendukung kebutuhan kita sehari-hari. Untuk itu, Asril OS akan selalu menghadirkan program yang terupdate. Untuk rilis kali ini (Asril OS 3.0 Serri) menghadirkan berbagai program dalam berbagai kategori.

Menu Utama

Program yang terdapat di dalam Asril OS 3.0 Serri ini dibagi menjadi beberapa kategori sebagai berikut :

Minggu, 25 Januari 2015

Catatan Rilis Asril OS 3.0 Serri [ᨔᨛᨑᨗ]

Alhamdulillah, segenap Tim Pengembang Asril OS mengucapkan puji syukur atas kehadirat Allah SWT, sehingga pada hari ini, Ahad, Tanggal 25 Januari 2015 Jam 20:15 WIB Asril OS 3.0 resmi di rilis. Asril OS 3.0 ini menggunakan nama "Serri" yang berarti padi. Semoga Asril OS 3.0 Serri ini bisa seperti filosofi padi, tidak sombong dan menjadi kebutuhan pokok bagi pecinta Linux pada khususnya dan seluruh warga indonesia pada umumnya. Dengan demikian Asril OS 3.0 Serri diharapkan bisa memberikan manfaat kepada siapa saja dan menjadikannya sebagai kebutuhan pokok.
Asril OS 3.0 Serri kini hadir dengan fitur dan program yang terupdate tentunya. Asril OS 3.0 Serri di remaster dari Linux Mint 17.1 Rebecca. Sebagai pelengkap dari Distro yang ini, kami menyertakan berbagai Program yang anda butuhkan, seperti kebutuhan untuk Perkantoran, Multimedia, Grafis, Pendidikan, Islami, Internet dan lain-lain. Berikut tampilan Desktop nya.

Desktop Asril OS 3.0 Serri

Rabu, 21 Januari 2015

Asril OS 3.0 Serri [ᨔᨛᨑᨗ] Segera Hadir

Sambil menunggu rilis Asril OS yang ke-3 ini. Tidak ada salahnya kalau kita tengok sejenak apa yang akan hadir pada rilis kali ini. Asril OS 3.0 Serri akan menemani kegiatan berkomputer anda. Kali ini Asril OS 3.0 Serri di remaster dari Linux Mint 17.1 Rebecca. Sebagai pelengkap dari Distro yang sederhana ini, kami menyertakan berbagai Program yang anda butuhkan, seperti kebutuhan untuk Perkantoran, Multimedia, Grafis, Pendidikan, Islami, Internet dan lain-lain, dan tentu dengan Desktop Cinnamon-nya. Berikut tampilan Desktop nya.

Desktop Asril OS 3.0 Serri
Asril OS 3.0 Serri menggunakan Desktop Cinnamon versi 2.4.5 dan Linux Kernel 3.13.0-37-generic. Berikut tampilan Informasi Sistem nya.

Sabtu, 17 Januari 2015

Memasang DNS Nawala Secara Permanen

Sesuai dengan permintaan member dari Grup Komunitas Remaster Linux Indonesia, yang meminta tutor untuk memasang DNS Nawala secara permanen, berikut ini saya tuliskan cara-caranya.

Mengenal dunia internet, bagaikan mengenal dunia terang dan dunia gelap. Kita harus berhati-hati dan menggunakannya dengan baik. Kita bisa memperoleh berbagai hal yang kita inginkan. Untuk itu kita perlu berhati-hati dalam memanfaatkan jaringan internet. Jangan sampai kita salah dalam menggunakannya. Untuk mengantisipasi hal ini, kita dapat menggunakan berbagai cara, salah satunya dengan menggunakan bantuan Domain Name Service (DNS). Ada berbagai macam DNS yang dapat anda gunakan, salah satunya adalah DNS Nawala, seperti yang saya gunakan ini.

Untuk memasang DNS Nawala secara permanen di komputer anda [user linux] sangatlah mudah, ini akan aktif pada semua jenis jaringan yang anda gunakan. Berikut ini, saya tuliskan step by step nya.

Pertama, silahkan buka program “Terminal” yang ada di komputer anda.

Kedua, ketikkan perintah sudo gedit /etc/resolvconf/resolv.conf.d/head seperti berikut ini.

asrilmarhamah@PICO-DJH-Model:~$ sudo gedit /etc/resolvconf/resolv.conf.d/head ↵

Pengen juga punya Web seperti ini Hub. +6283824858897